MANFAAT LIDAH BUAYA

MANFAAT LIDAH BUAYA
Tanaman Lidah Buaya sudah tidak asing lagi ditelinga kita. Tanaman ini sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan dan kecantikan. Tanaman ini juga mudah didapatkan.

Berikut ini adalah sejumlah manfaat dari lidah buaya :

MANFAAT LIDAH BUAYA UNTUK KESEHATAN

Detoksifikasi => Jus lidah buaya adalah peluruh racun alami, namun juga mengandung beragam vitamin dan mineral yang membantu tubuh kita mengatasi stres dalam kehidupan sehari-hari.

Gangguan pencernaan => Pencernaan yang buruk biasanya terkait dengan banyak penyakit yang terdapat pada saluran cerna. Mengkonsumsi olahan lidah buaya dapat membantu mengurangi masalah pencernaan karena dalam lidah buaya mengandung serat yang cukup tinggi. Lidah buaya berguna terutama pada kasus panas perut, iritasi usus dan tukak lambung. Lidah buaya diketahui dapat menenangkan esofagus dan mengatasi refluks asam.

Kesehatan mulut => Lidah buaya sangat bermanfaat untuk masalah mulut dan gusi, terutama dalam memperbaiki gusi yang memburuk.

 Diabetes => Setengah sendok jus lidah buaya yang diberikan selama 14 minggu, terbukti mengurangi kadar gula darah sebesar 45 persen.

Membantu gerakan usus => Aloe lateks mengandung antrakuinon glycosidesaloin A dan B yang bermanfaat sebagai obat pencahar yang kuat.

Menjaga berat badan => Jus lidah buaya telah digunakan selama bertahun-tahun untuk menurunkan berat badan.

Kekebalan Tubuh => Lidah buaya merupakan antioksidan yang penuh kontra radikal bebas untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Luka bakar => Gel lidah buaya dapat menyembuhkan dan memperbaiki kulit yang terkena luka bakar, termasuk luka bakar akibat paparan sinar matahari.

Peradangan => Manfaat lidah buaya dikenal bersifat anti-inflamasi, atau dengan kata lain ia memiliki kemampuan untuk meredakan peradangan. Gel lidah buaya dapat mencegah atau menghentikan peradangan yang disebabkan oleh cedera, disfungsi kekebalan tubuh, dan banyak masalah lain.

Aloe Vera untuk Tumor dan Kanker => Berbagai penelitian menunjukkan bahwa polisakarida yang terdapat di lidah buaya memiliki sifat anti-tumor. Lidah buaya akan membantu memperkuat sistem imunitas tubuh dan memberikan kontribusi untuk penghancuran tumor Kanker.

MANFAAT LIDAH BUAYA UNTUK KECANTIKAN

  1. Mendinginkan kulit yang terbakar sinar matahari, terutama bagi mereka yang kerap bekerja di luar ruangan.
  2. Mengatasi masalah kulit yang disebabkan cuaca, seperti kulit kering, kemerahan, mengelupas, dan iritasi ringan atau ruam.
  3. Dapat digunakan sebagai krim anti penuaan dini atau untuk mengatasi keriput.
  4. Gunakan setiap hari untuk memudarkan bekas luka dan strecth mark, garis-garis putih atau merah akibat kehamilan.
  5. Memudarkan bintik bintik kehitaman pada kulit.
  6. Dapat berguna sebagai pengganti kondisioner dan jelly untuk rambut.
  7. Bisa digunakan untuk mengurangi jerawat.
  8. Dapat digunakan sebagai body lotion alami.
  9. Mengurangi ketombe pada kepala.


MoreBaru diupdate